Tugas Akhir
Perancangan Buku Ilustrasi Tafsir Syair Lagu Dalam Album "Pada Suatu Ketika" Karya Sujiwo Tejo
Tujuan dari perancangan karya ini adalah untuk mengetahui makna dari apa yang terkandung di balik syair lagu dalam album "Pada Suatu Ketika" yang kemudian divisualisasikan dalam bentuk ilustrasi menjadi sebuah media yang mampu memberikan wawasan dan pengetahuan akan pesan sosial kepada masyarakat, strategi kreatif yakni isi dan tema media yang diangkat adalah perancangan ilustrasi sepuluh syair atau lirik lagu karya sujiwo tejo, isi media utama (buku) yang akan disampaikan mampu membuat pembaca bermawas diri akan adanya gejala-gejala yang sudah terjadi dan yang akan muncul kembali dalam perjalanan hidup. Hasil dari perancangan menyimpulkan bahwa simbol-simbol dalam ilustrasi menjadikanya sebagai sebuah tantangan bagi pembaca untuk menafsirkanya kembali dari sudut pandanga pembaca itu sendiri, jadi keberadaan interaksi atau kedekatan emosional dengan pembaca akan menjadi lebih terasa.
KT014278 | DK/Sap/p/2012 | Ruang Tandon Lt 3 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - BACA DI TEMPAT |
Tidak tersedia versi lain