Tugas Akhir
Perancangan Komunikasi Visual Pendukung Promosi Produk Kecap ABC Black Gold
Peranan sebuah iklan dan media promosi menjadi hal sangat penting bagi sebuah perusahaan atau produk tertentu. Iklan menjadi salah satu daya tarik tersendiri dan menjadi ujung tombak pengenalan brand terhadap target audience. Brand image dapat diperoleh jika iklan dan media promosi dapat mencapai target audience yang tepat pada sasarannya. Media promosi produk Kecap Black Gold dinilai masih kurang mampu dalam membuat image produk kecap ini. Pada tugas akhir ini akan dibuat beberapa perancangan media promosi pendukung untuk memperkuat citra pada produk Kecap ABC Black Gold. Media promosi ini akan dibuat lebih menarik, interaktif, komunikatif, elegan dan ekslusif guna memperkuat dan mengangkat citra produk. Beberapa konsep media promosi ini akan dibuat dengan pendekatan fotografi. Fotografi dinilai dapat menambah unsur memorable dalam suatu media promosi.
DK140404465 | DK/Set/p/2014 | Ruang Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain