Buku Ajar
Penyusunan rancangan mata kuliah musik dan jurnalistik: laporan rancangan bahan ajar daring
Mata Kuliah Musik dan Jurnalistik merupakan mata kuliah wajib di Program Studi Sarjana Musik Fakultas Seni Pertunjukan Institut Seni Indonesia Yogyakarta. Standar Body of Knowledge bidang musik yang diterapkan di Jurusan Musik meliputi Pengetahuan (P) dan Keterampilan Khusus (KK). Sementara itu terdapat 13 bahan kajian dalam kurikulum musik denganjumlah mata kuliah yang berbeda pada setiap kaj ian. Mata Kuliah Musik dan Jurnalistik termasuk ke dalam bahan kajian Pengabdian Masyarakat. Mata Kuliah Musik dan Jurnalistik mendukung beberapa butir dalam aspek Pengetahuan (P), Sikap (S), dan Keterampilan Umum (KU) dalam Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) Prodi Sarjana Musik. Pada mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu memenuhi tahapan-tahapan Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK) yang dikaji berdasarkan CPL dalam jangka waktu 1 semester. Berdasarkan CPL Prodi Sarjana Musik dan CPMK maka secara makro bahan kajian Mata Kuliah Musik dan Jurnalistik membahas mengenai konsep dan teori jurnalistik secara umum serta implementasinya pada konteks internal maupun eksternal musik di masyarakat. Imlementasi tersebut diwujudkan dalam penulisan karya jurnalisme musik yang diunggah di media massa. Dengan begitu mahasiswa mengalami pengalaman belajar baik di dalam kelas maupun di luar kelas. Hal inilah yang menjadi luaran utama mata kuliah ini. Adapun bahan kajian dalam mata kuliah ini dapat diselaraskan dengan mata kuliah Iain dalam rumpun kajian Pengabdian Masyarakat, misalnya Mata Kuliah Kritik Musik.
Tidak tersedia versi lain