Buku Teks
Penyusunan Rancangan Mata Kuliah Dasar-dasar Komposisi Karawitan: Laporan pengembangan bahan ajar daring
Laporan ini merupakan laporan pengembangan bahan ajar daring dari penyusunan rancangan mata kuliah Mata Kuliah Dasar-Dasar Komposisi Karawitan. Mata Kuliah Dasar-Dasar Komposisi Karawitan adalah sebuah mata kuliah wajib di Program Studi Seni Karawitan, Jurusan Karawitan, Fakultas Seni Pertunjukan, Institut Seni Indonesia Yogyakarta. Mata Kuliah ini mempelajari tentang teori dan konsep dasar dalam menyusun sebuah komposisi karawitan. pengetahuan tentang kreativitas dan inovasi menjadi bagian penting dari kemampuan yang harus dimiliki oleh mahasiswa karena pada tahap berikutnya mahasiswa akan mengambil Mata Kuliah komposisi lanjutan yang beroerintasi pada kreasi dan inovasi. Oleh sebab itu, Mata Kuliah ini sengaja diberikan agar mahasiswa mempunyai pengetahuan yang cukup untuk menyusun sebuah komposisi karawitan dan memiliki daya kreativitas sebagai dasar pengembangan karya seni berupa komposisi karawitan.
Kata kunci: karawitan, komposisi
Tidak tersedia versi lain