Buku Teks
Brainshocking: relasi neurosains & kreativitas seni
Buku ini memberi gambaran ringkas sebuah relasi dari berbagai pandangan dan disiplin ilmu untuk menemukan pokok-pokok seputar aktivitas kreatif bagaimana gagasan imajinatif dipicu dari kekuatan imajinasi, ketajaman intuisi, pengembaraan atau berbagai eksplorasi, dan kesadaran mengoptimalisasikan kinerja otak kanan yang langsung berkaitan dengan kajian neurosains. Begitu banyak konsep pemikiran para ahli yang diserap sebagai suplemen dałam menguatkan pandangan-pandangan mengenai brainshocking. Tinjauan neurologis pada penulisan ini bahwa pada proses kreatif, seorang seniman mengeksplorasi kekuatan otak secara leluasa dengan memberikan treatment kejut melalui berbagai cara: baik memikirkan, membayangkan, dan melakukan berbagai hal baru yang sama sekali tak pernah ia lakukan kendati sudah diekplorasi banyak orang. Efek kejut maupun guncangan pada saraf otak memiliki dampak fisik maupun psikologis yang positif dałam meremajakan, menguatkan, dan menajamkan kembali kepekaan otak dałam mengolah kecerdasan sehingga menghasilkan output yang mencengangkan
Tidak tersedia versi lain