Buku Teks
Manusia Mandar
Manusia Mandar adalah salah satu suku yang menetap di Pulau Sulawesi bagian barat. Suku iní menetap di wilayah Kabupaten Polewali Mandar dan Majene. Dalam buku ini tidak hanya menggambarkan apa, siapa, dimana, dan bagaimana kehidupan manusía Mandar itu, tapi juga melukiskan suasana lingkungan, tempat rekreasi, tradisi, kepercayaan, dan mitologí mereka. Manusia Mandar selama ini dikenal sangat kuat dengan budayanya. Mereka menjunjung tinggi tradisi, bahasa, dan adat istiadatnya. Filosofi hidup mereka berbeda dengan suku Bugis, Makassar, Toraja, dan suku lainnya yang berdekatan dengan lingkungan kehidupan mereka di Sulawesi. Manusia Mandar dikenaf teguh dengan prinsip hidupnya. Buku ini akan membawa pembaca lebih memahami karakter, budaya, dan lingkungarftehidupan manusia Mandar. Dan mereka yang ingin mengetahui dan mendalami manusia Mandar, buku ini wajib untuk dibaca.
Tidak tersedia versi lain