Tugas Akhir
Strategi rumah orkestra jogja untuk meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap musik orkestra melalui tema pertunjukan anime ghibli
Fokus penelitian ini mengenai minat masyarakat Indonesia terutama di kota Yogyakarta terhadap musik orkestra tergolong rendah jika dibandingkan dengan musik band dan musik-musik pop. Perlu adanya strategi untuk meningkatkan apresiasi musik orkestra seperti mengambil tema pertunjukan yang sedang popular di kalangan masyarakat salah satunya tema Ghibli yang dilakukan oleh Rumah Orkestra Jogja. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi Rumah Orkestra Jogja dalam meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap musik orkestra melalui pertunjukan bertema anime Ghibli. Subjek penelitian meliputi pengelola Rumah Orkestra Jogja dan penonton. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan tema anime Ghibli dalam pertunjukan orkestra berhasil menarik perhatian masyarakat. Strategi utama yang diterapkan meliputi pemilihan repertoar musik yang populer dari film-film Ghibli dan kolaborasi dengan para ilustrator muda. Pengalaman visual yang mendukung seperti tayangan cuplikan film saat pertunjukan turut meningkatkan daya tarik dan emosional penonton. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pertunjukan dengan tema Ghibli berhasil meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap musik orkestra, tercermin dari antusiasme penonton, penjualan tiket cepat, dan tanggapan positif terhadap kualitas musik dan visual.
Tidak tersedia versi lain