Tugas Akhir
Gaya busana Y2K dalam fotografi fashion
Skripsi penciptaan seni fotografi dengan judul Gaya Busana Y2K dalam Fotografi Fashion menampilkan gaya busana Y2K yang dikemas menggunakan konsep karya “a day in my life” yang bertujuan menampilkan referensi gaya busana yang dapat digunakan sehari-hari. Proses perwujudan konsep karya ini merupakan hasil dari observasi tren yang terjadi di media sosial, kemudian eksplorasi terhadap perpaduan busana yang menghasilkan pengelompokan beberapa warna pakaian yang menjadi representasi dari setiap konsep foto. Untuk mendukung konsep foto lebih artistik, dilakukan juga penyesuaian latar tempat yang dilakukan di ruang publik yang dipilih sesuai dengan konsep tahun 2000-an. Pada karya fotografi ini juga dilakukan eksperimentasi teknik pencahayaan, dengan memanfaatkan beberapa lampu warna pada sudut tertentu agar suasana dari setiap foto dapat tercapai maksimal. Hasil dari penciptaan ini adalah karya yang menyajikan foto perpaduan busana yang menggunakan warna-warna dengan saturasi tinggi seperti: biru, merah muda, kuning, dan merah, hingga aksesoris futuristik yang mencerminkan gaya busana Y2K. Karya ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat yang tertarik dalam dunia fashion khususnya busana Y2K, dan karya ini dapat menjadi wawasan baru bagi fotografer tentang perancangan konsep sederhana namun diperkuat dengan eksperimentasi teknik dan detail artistik dapat menghasilkan foto yang baik dan memiliki makna yang kuat.
Tidak tersedia versi lain