Katalog Pameran/Karya
Pameran Lukisan Lintas Waktu
Katalog pameran ini terbit menyertai pameran tunggal Edi Sunaryo di Moom Gallery dari tanggal 7-17 Juli 2000. Pada awal mulanya Edi Sunaryo dikenal sebagai pelukis dekoratif yang khas. Namun dalam perkembangannya terkini, ia tidak ingin terjebak dengan pola dekoratif saja. Dengan gabungan teknik seni grafis dan seni lukis ia mampu menghadirkan suatu perkembangan yang unik serta kreatif dengan abstraksi obyek yang esensial dalam ruang kosong. Penghayatannya terhadap ruang kosong adalah ungkapan keheningan dalam makna yang simbolik. Ruang kosong sebagai ruang imaji Edi Sunaryo adalah obsesi kreatifnya. Babakan baru ini telah dibuka olehnya melalui perkembangan konsep estetik dan artistik karyanya. Moom gallery saat ini, memahami penilaian di atas merupakan manifestasi kreatif atas perjalanan kesenian Edi Sunaryo sebagai seniman lukis. Agus Dermawan T., menegaskan bahwa Edi Sunaryo bukan tipologi seniman yang pseudo progresif hingga menjunjung loncatan-loncatan artifisial. Langkahnya perlahan namun membekas jejak yang dalam. Bagi Moom gallery, ini adalah Lintas Waktu dari sebuah perjalan kreatif yang penting untuk diapresiasi serta ditandai dengan pameran tunggal Edi Sunaryo.
Tidak tersedia versi lain