Tugas Akhir
Perancangan Komik Digital Pengenalan Toxic Parenting dan Dampaknya pada Remaja
Pola asuh merupakan cara orang tua untuk membimbing dan mendampingi anak-anaknya dalam proses kedewasaan. Seiring berkembangnya zaman, terdapat beberapa perbedaan yang dapat memengaruhi psikologis anak dan pola asuh yang dibutuhkannya. Pola asuh toxic tanpa orang tua sadari dapat berdampak buruk pada psikologis anak dan terbawa hingga besar. Salah satu contoh perilaku toxic parenting antara lain adalah suka mengontrol, menutamakan diri sendiri, memiliki jiwa bersaing dengan anak, suka menyalahkan anak,dll. Maka dari itu penting bagi orang tua maupun calon orang tua untuk memahami apa yang dimaksud dengan sebutan toxic parenting pada pola asuh anak. Perancangan komik ini bertujuan untuk menggambarkan contoh pola asuh toxic, serta beberapa dampaknya terhadap anak remaja dengan mengangkat fenomena sosial yang ada.
Tidak tersedia versi lain