Tugas Akhir
'Heart Of Toba' Alih Wahana Legenda 'Asal Mula Tungkot Tunggal Panaluan' ke dalam Karya Musik dengan Format Ansamsbel Campuran
Karya musik 'HEART OF TOBA' merupakan alih wahana dari legenda 'Asal Mula Tungkot Tunggal Panaluan' ke dalam media musik. Karya musik ini dibuat untuk merepresentasikan cerita dari legenda 'Asal Mula Tungkot Tunggal Panaluan' yang dituangkan ke dalam ide musikal. Tujuan ide penciptaan dalam penelitian ini membahas bagaimana proses penciptaan karya berdasarkan interpretasi suatu kisah legenda ke dalam karya musik. Tahapan yang dilakukan dalam proses penciptaan 'HEART OF TOBA' adalah merancang ide ekstramusikal yang akan dituangkan ke dalam ide musikal. Tahapan selanjutnya adalah mengumpulkan data-data terkait referensi yang membantu pengkaryaan ini yang di buat sebagai referensi serta kajian pustaka yang dibuat sebagai referensi, sketsa dasar, notasi pembuatan, penentuan judul dan notasi penulisan. Proses penciptaan karya musik 'HEART OF TOBA' dibuat dengan cara menuangkan ide ektramusikal ke dalam ide musikal. Pada karya ini juga menggunakan elemen-elemen musik Batak Toba yang ditemui disetiap karya. Bentuk karya pertama berjudul 'Verboden Liefde' sebagai berikut: A- Transisi- A'- B- B'- C- C'- B'- A- D, dan bentuk karya kedua yang berjudul “Straf” sebagai berikut: Introduksi- A- B- C- A'- C- B'- Transisi- D- B''- Coda
Tidak tersedia versi lain