Buku Teks
30 Aneka Permainan Tradisional: Alat, Bahan dan Cara Bermain
Permainan tradisional adalah permainan yang tumbuh dan berkembang di wilayah tertentu. Permainan ini diwariskan secara turun-temurun. Namun, jika anak-anak zaman sekarang tidak mengenal permainan ini maka permainan ini akan punah karena tidak ada penerusnya. Di Indonesia permainan tradisional berjumlah cukup banyak. Hal ini dilatarbelakangi oleh keberagaman budaya di Indonesia di berbagai daerah. Dengan demikian, budaya daerah pun memengaruhi permainan tradisional yang ada. Permainan tradisional mengandung nilai tertentu, seperti nilai moral, nilai budaya, dan nilai pendidikan. Oleh karena itu, permainan ini harus diajarkan lagi kepada anak-anak. Berkaitan dengan hal itu, buku ini ditulis untuk memudahkan anak-anak mempelajari permainan ini. Permainan dapat dibagi menjadi permainan tradisional dan permainan modern. Permainan tradisional adalah permainan yang sudah ada sejak zaman dahulu dan dimainkan dari generasi ke generasi (Yulita, 2017: 1) .. Permainan ini tumbuh dan berkembang di daerah tertentu. Alat bantu permainan ini sederhana karena hanya terbuat dari kayu, bambu, dan benda di sekitarnya sehingga tidak membutuhkan biaya yang besar. Sebaliknya, permainan modern adalah permainan yang menggunakan alat berteknologi canggih, seperti gawai, komputer, dan laptop. Oleh karena itu, permainan ini membutuhkan biaya yang besar.
Tidak tersedia versi lain