Partitur/Praktek Musik
Duet Recorder dan Pianica: untuk pemula
Bermain ansambel dalam satu pembelajaran musik memiliki tujuan khusus utamanya dalam memberikan pembinaan kebersamaan dalam bermusik. Duet recorder dan pianica meski merupakan awal pembelajaran musik yang disiapkan khusus untuk instrument recorder dan pianica tidak jauh dari tujuan di atas, disamping ada tujuan-tujuan lain yang secara musikal meliputi:
• Mengembangkan kemampuan dasar musik (musical ability) yang dimiliki seseorang sejak lahir.
• Mengembangkan pengetahuan, keterampilan dan wawasan musik serta mengekspresikannya dalam bentuk permainan musik.
• Mengarahkan dan menyalurkan kegiatan bermusik menjadi bagian dari kebahagiaan dan kesejahteraan hidup pembelajar.
• Menumbuhkan perasaan dan kecintaan tentang adanya keindahan (estetika) yang terkandung dalam bermain musik.
• Menumbuhkan sikap apresiatip, dapat menghargai karya-karya musikal sebagai salah satu prilaku etis.
• Memberikan wawasan terhadap karya-karya musikal yang telah dan akan tercipta.
• Menumbuhkan sikap bekerja sama antara individu yang satu dengan yang lain yang tercermin dalam permainan bersama.
Duet recorder dan pianica sengaja dipilih bagi pembelajar pemula untuk segala lapisan yang memiliki keunggulan dan efektivitas dalam proses pembelajaran, minimal dari segi waktu yang lebih singkat.
Tidak tersedia versi lain