Tugas Akhir
Penerapan Konsep Improvisasi Saksofon Alto Kenny Garret Pada Vokal di Lagu Gambang Suling
Karya tulis ini membahas tentang penerapan improvisasi saksofon alto Kenny Garret pada vokal di lagu Gambang Suling karya Ki Narto Sabda. Topik penerapan improvisasi saksofon pada vokal dipilih karena saksofon adalah salah satu alat melodis yang dapat menjadi dasar untuk vokal berlatih improvisasi. Selain itu untuk membuktikan bahwa improvisasi tidak hanya bisa di mainkan pada lagu standard jazz saja, melainkan lagu tradisional yang juga di kemas sedemikian rupa akan terdengar menarik. Kenny Garret merupakan salah satu tokoh improvisator yang memiliki tone dan gaya yang unik dalam berimprovisasi. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Proses yang dilakukan penulis melalui pengumpulan data kepustakaan, diskografi, analisis, aransemen, eksplorasi dan revisi latihan. Dari hasil penelitian penulis, Kenny Garret memiliki 3 konsep improvisasi. Adapun konsep improvisasi Kenny Garret yaitu side slipping, phrygian dominant, minor pentatonic scale. Side Slipping merupakan teknik improvisasi pengulangan frase satu semitone dengan naik setengah diatas akor atau turun yang kemudian akan kembali lagi pada akor semula. Selain itu Kenny Garret juga sering memainkan modus phrygian dominant. Lick ini banyak dimainkan pada lagu Sing a Song of Song. Kenny Garret juga sering memainkan repetisi di setiap improvisasinya dengan tujuan untuk menaikkan tensi sebuah lagu. Adapun kesimpulan bahwa dalam menerapkan konsep improvisasi Kenny Garret pada vokal masih terdapat beberapa kendala seperti beberapa artikulasi Kenny Garret yang penulis belum dapat terapkan di vokal dan beberapa lick Kenny Garret ketika penulis nyanyikan dengan vokal terdengar berbeda, sehingga rasa dan nuansa yang dihasilkan juga berbeda.
Tidak tersedia versi lain