Buku Teks
Ornamen Nusantara: Kajian Khusus tEntang Ornamen Indonesia
Indonesia dengan banyak suku bangsa memiliki beragam ornamen yang terdapat pada berbagai benda produk seperti tenun, sulaman, anyaman, ukiran, arsitektur dan sebagainya. Motof-motof hias nusantara terklasifikasi dalam motif hias: geometris, sosok manusia, binatang berupa unggas, binatang air dan melata, binatang darat makluk imajinatif, tumbuh-tumbuhan, benda alam, pemandangan, benda hias teknologis, kaligrafi dan abstrak. Buku ini juga menguraikan mengenai teknik-teknik yang bertalian dengan gambar ornamen, terutama ditujukan pada mereka yang ingin mengembangkan ketrampilan menyajikan gambar ornamen. Kajian berbagai motif hias dalam Ornamen Nusantara ini tidak hanya diperlukan oleh mereka yang menekuni bidang seni rupa, melainkan juga penting sebagai dokumen dan penyebarluasan warisan budaya bangsa kepada siapa saja yang harus meningkatkan apresiasi karya bangsa.
Tidak tersedia versi lain