Tugas Akhir
Visualisasi Figur Barong Dan Rangda Bali Dalam Karya Batik Ekspresif Untuk Hiasan Dinding
Barong dan Rangda merupakan karya seni yang lahir dari kreativitas serta penghayatan seni budaya masyarakat Hindu Bali yang biasanya ditampilkan dalam seni pertunjukan tari. Ketertarikan penulis dari Barong dan Rangda terletak pada bentuk figur yang memiliki karakter menyeramkan, gagah, mewah, bernuansa mistis atau sakral dengan gerak tari yang unik memiliki komposisi yang harmonis sehingga terkesan hidup. Dari sisi konsep Barong dan Rangda menceritakan pertarungan abadi antara kebaikan dan keburukan (Raw Bhineda) yang merupakan konsep kehidupan manusia. Dari ketertarikan tersebut menimbulkan berbagai interpretasi dan imajinasi penulis untuk memvisualisasikannya kedalam karya batik.
Dalam penciptaan karya, penulis menggunakan metode pendekatan estetika dan semiotika, dimana pendekatan tersebut digunakan untuk menganalisis Barong dan Rangda dari segi karakter figur, kostum, cerita dan filosofinya seperti dalam Tari Barong dan Rangda. Karya seni yang diciptakan dengan teknik batik ekspresif dimulai dari proses membuat desain lalu menuangkan lilin pada kain dan pewarnaan yang dilakukan dengan berbagai teknik dalam penciptaan batik dengan proses terakhir pelorodan dan finishing.
Setelah melalui proses penciptaan yang panjang, terciptalah karya dua dimensi dengan tema Barong dan Rangda. Karya tersebut menceritakan pertarungan tokoh Barong dan Rangda dengan mengutamakan karakter figurnya sesuai alur cerita Tari Barong dan Rangda yang diwujudkan dalam karya batik ekspresif. Bentuk stilisasi dan distorsi figur Barong dan Rangda sebagai objek utama dengan perpaduan karakter goresan, retakan dan bentuk abstrak atau ekspresif lainnya yang dikonsep sesuai cerita dalam tarinya. Sehingga masyarakat dapat menerima karya sebagai sebuah seni dan juga mendapatkan pesan dari karya yang disajikan, selayaknya karya agung yang menjadi ikon local wisdom.
Tidak tersedia versi lain