Tugas Akhir
Tabuhan Slentho pada Gamelan Kyai Kancilbelik Keraton Surakarta
Skripsi dengan judul “Tabuhan Slentho pada Gamelan Kyai Kancilbelik Keraton Surakarta” membahas tentang bentuk fisik dan fungsi musikal ricikan slentho Gamelan Kyai Kancilbelik Keraton Surakarta. Sesuai dengan namanya, istilah slentho berasal dari kata slen, kependekan dari slenthem dan tho merupakan analogi suara kenong, sehingga wujudnya merupakan gabungan dari slenthem dan kenong (slenthem ber-pencu). Akan tetapi slentho yang terdapat pada Gamelan Kyai Kancilbelik Keraton Surakarta memiliki bentuk yang berbeda, yaitu merupakan gabungan demung dengan kenong (demung ber-pencu), sehingga secara musikal memiliki fungsi ganda pula. Pada sajian gending bagian merong, slentho ditabuh dengan teknik mbalung (ditabuh berdasar titi laras balungan gending), sedangkan pada sajian gending bagian inggah, slentho ditabuh dengan teknik bangge (pola balungan nibani), dan memberi tanda bila gending akan jatuh pada tabuhan gong. Gamelan Kyai Kancilbelik Keraton Surakarta mempunyai spesifikasi antara lain berlaras rendah, tidak mempunyai kelengkapan jumlah ricikan kempul dan kenong sebagaimana gamelan-gamelan lainnya di Keraton Surakarta, sehingga sangat cocok untuk penyajian gending-gending bonang. Gamelan Kyai Kancilbelik Keraton Surakarta hanya dipergunakan setahun sekali, yaitu setiap peringatan penobatan raja atau Tingalan Jumenengan Dalem. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis, dan bersifat kualitatif yaitu mendeskripsikan dan menganalisis tabuhan slentho Gamelan Kyai Kancilbelik Keraton Surakarta.
Kata kunci : Slentho, Keraton Surakarta, dan fungsi musikal
Tidak tersedia versi lain