Tugas Akhir
Perancangan Interior Playground Cafe & Creative Corner Yogyakarta
Perkembangan bisnis kuliner di Yogyakarta yang kian hari semakin menjamur merupakan suatu bentuk dari peluang usaha yang menjanjikan. Diferensiasi akan konsep yang diusung pun dibutuhkan agar dapat bertahan dalam bisnis kuliner di Yogyakarta. Playground Cafe & Creative Corner merupakan sebuah kafe berkonsep unik, dimana ragam kuliner angkringan konvensional ditransformasikan kedalam bentuk kafe yang modern. Sebagai salah satu destinasi kuliner, Playground Cafe & Creative Corner juga memiliki tujuan agar dapat menjadi sarana untuk berkumpul, bersosialisasi, serta merangsang kreatifitas bagi para pengunjung melalui adanya Creative Corner. Adanya Creative Corner ini ditujukan sebagai salah satu fasilitas yang dapat mewadahi kegiatan para insan kreatif di Yogyakarta. Dengan memilih segmentasi pasar yang terfokus bagi para anak muda di Yogyakarta, perancangan Playground Cafe & Creative Corner pun memiliki kriteria tersendiri dalam perancangannya. Melalui tahapan pradeain dengan menggunakan metode analisis dan sintesis, akan menghasilkan suatu konsep yang dapat merepresentasikan kehidupan anak muda yang fresh, dinamis, dan enerjik yang menjadi fokus utama dalam perancangan interior kafe ini.
Kata Kunci: Kafe, Playground, Kreatif, Angkringan
Tidak tersedia versi lain