Tugas Akhir
Pengajaran electone di Sekolah Musik "Crescendo" Yogyakarta
Kesimpulan dalam penelitian ini adalah bahwa: metode pengajaran electone yang berlaku di Sekolah Musik "Crescendo" Yogyakarta mempunyai kelemahan yaitu kurang mementingkan teori sebagai pendasaran ketrampilan; juga terlalu terikat dengan bahan yang telah ditetapkan oleh Yayasan Musik Indonesia, padahal kondisi masing-masing daerah berbeda.
Namun disamping adanya kelemahan tersebut, terdapat pula hal-hal positif, yaitu: setiap kenaikan tingkat, siswa-siswanya kuranglebih 95% berhasil lulus; beberapa siswa-siswinya berhasil menjadi juara tingkat anak-anak, remaja dan umum pada festival organ se-DIY & Jateng. Minat masyarakat terhadap electone juga semakin bertambah.
Tidak tersedia versi lain