Tugas Akhir
Nazar Ismail Dan karya Seninya Di Sumatera Barat : Kajian Sosio-Historis dan Estetika
"Analisis dari penelitian ini adalah mengungkap perjalanan hidup dan karir berkesenian Nazar Ismail di Sumatera Barat. Nazar Ismail adalah seorang seniman yang tidak berpendidikan dengan latar belakang seni patung, tetapi aktif membuat karya patung dan sering mengikuti pemeran baik pemeran bersama maupun pameran tunggal. Nazar mememiliki spirit yang tinggi dalam berkarya patung. Kebudayaan di Sumatera Barat sangat mempengaruhi penciptaan karya-karyanya. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan biografi dalam kajian sosio-historis dan estetika dengan model studi kasus. Studi kasus merupakan bagian dari metode kwalitatif. Data-data dikumpulkan melalui studi kepustakaan, observasi, dan wawancara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa biografi Nazar Ismail dalam perjalanannya berkarya patung di Sumatera Barat dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu: faktor masyarakat, agama dan adat. Dalam berkarya terdapat beberapa faktor yang menghambat eksistensi Nazar seperti faktor seniman dan pasar. Keberhasilan Nazar dalam berkarya patung di Sumatera Barat tidak lepas dari beberapa faktor yang mendukung seperti: bakat dan motivasi, kondisi dan ekonomi keluarga, seniman dan karya-karyanya, pendidikan formal dan non formal, serta kebudayaan di Sumatera Barat. Perjalanan berkesenian Nazar dalam meraih pengakuan dan reputasi sebagai pematung yang sukses, selain karena kwalitas karya juga didukung oleh lembaga budaya baik pemerintah maupun swasta, termasuk pengamat seni, kurator, kritikus dan media massa. "
Tidak tersedia versi lain