Tugas Akhir
Beberapa faktor pendukung peningkatan keberadaan grup Ngesti Pandawa di Semarang
Grup Ngesti Pandawa adalah grup seni pertunjukan komersial yang profesional di Semarang. Grup tersebut pernah mengalami masa keemasan antara tahun 1960-1970, dan mulai mengalami kemunduran sejak itu. Kemunduran Ngesti Pandawa disebabkan oleh banyak faktor, yang paling utama disebabkan oleh meninggalnya Sastro Sabdo, sang sutradara, pimpinan grup, dalang, dan pemain Petruk yang hebat. Organisasi grup bercirikan ke-bapakan, maka segala sesuatu tergantung pada pimpinan. Sistem ini banyak kelemahannya, karena belum memilki manajemen yang mantap, tidak ada anggaran dasar dan anggaran rumah tangga.
Tidak tersedia versi lain