Tugas Akhir
Setya
Karya tari yang berjudul "Setya" ini adalah garapan tari yang bertemakan "keteguhan" Bisma akan sumpahnya. Adapun kisah ini terdapat dalam cerita Mahabharata bagian Adiparwa, yaitu bagian yang mengandung asal-usul keturunan keluarga Barata. Alur cerita dalam karya tari ini hanya merupakan pendorong untuk menuangkan emosi, imajinasi dan ide. Yang menjadi fokus garapan adalah kejadian/suasana dari cerita yang ditampilkan, tanpa menghadirkan kronologi kejadian yang ada dalam cerita itu. Penojolan penari tertentu yang seolah-olah menggambarkan kehadiran seorang tokoh dalam cerita, dimaksudkan tidak sebagai figur tokoh yang sebenarnya, melainkan hadir mewakili sifat, jiwa, suasana dan kejadian yang ada pada diri tokoh yang diekspresikan.
Tidak tersedia versi lain