Tugas Akhir
Studi mengenai perubahan tema pada seni lukis Bali di Ubud
Tidak dapat disangkal bahwa hadirnya Walter Spies & Rudolf Bonnet di Bali ternyata telah merubah sejarah seni lukis Bali, khususnya dalam perubahan tema. Sebagian besar sesungguhnya bukan merupakan paksaan dari Walter Spies maupun Rudolf Bonnet, tetapi kehendak pribadi pelukis Ubud yang terpengaruh oleh ajaran Rudolf Bonnet untuk melukis kenyataan/kehidupan sehari-hari yang ada dilingkungannya. Disamping itu juga, adanya industri pariwisata sebagai faktor objektif yang sangat nyata berpengaruh kuat pada perjalanan seni lukis Bali di Ubud. Meskipun demikian, segala faktor-faktor penyebab perubahan tema seni lukis Bali di Ubud ternyata tidak membawa dampak yang negatif, akan tetapi justru menumbuhkan semangat produktivitas & kreativitas.
Tidak tersedia versi lain