Partitur/Praktek Musik
Imaji Introvert dalam Karya Seni Grafis
Musik mamözi aramba adalah sekelompok alat musik pukul yang digunakan pada salah satu upacara adat Nias yaitu upacara pernikahan (falöwa). Pernikahan (Falöwa) adalah salah satu upacara yang paling penting dan menentukan dalam adat selingkaran hidup di masyarakat Nias. Sebagai rumusan masalah pada penelitian ini adalah peran dan fungsi musik mamözi aramba pada upacara pernikahan di Gunung Sitoli Nias dan penelitian ini menggunakan metode deskritif. Model pertunjukan musik dan model budaya musik sangatlah penting dalam mengetahui tentang musik mamözi aramba. Musik mamözi aramba banyak sekali digunakan pada upacara adat lainnya, untuk itu musik mamözi aramba ini mempunyai fungsi dan peran yang sangat dibutuhkan baik untuk hiburan, adat istiadat dan pengesahan suatu lembaga sosial digunakan alat musik tersebut. Hasil yang didapat pada penelitian musik Mamözi Aramba ini adalah musik tersebut sangat berperan penting dalam upacara falöwa di masyarakat Nias, karena menjadi simbol kesakralan dan kesucian pada acara pernikahan falöwa tersebut.
Tidak tersedia versi lain